NHK Diizinkan Buka Kantor di Myanmar
Myanmar akan mengizinkan NHK membuka kantor dan menempatkan korespondennya di negara itu mulai hari ini.
NHK dan Associated Press merupakan media asing non-Cina pertama yang mendapatkan izin dari pemerintah Myanmar. Sebelumnya, hanya kantor berita pemerintah Cina dan surat kabar Partai Komunis Cina yang diizinkan menempatkan wartawan di Myanmar.
Myanmar terus melakukan langkah-langkah memperlonggar pembatasan terhadap media sejak penguasa militer menyerahkan kekuasaan kepada pemerintahan yang dipilih secara demokratis pada tahun 2011. Langkah-langkah tersebut antara lain mengakhiri penyensoran terhadap media cetak yang telah berlangsung selama 50 tahun serta mengizinkan sejumlah perusahaan swasta menerbitkan surat kabar harian.
Wakil Menteri Informasi Myanmar Yet Htut mengatakan negaranya ingin bekerja sama erat dengan NHK untuk menjamin pelaporan berita yang berimbang dan netral.
sumber : NHK World Japan Indonesian Section
0 komentar: